Perusahaan yang minta kandidat bayar fix penipu!


Perusahaan yang menyalurkan sumber daya manusia atau dikenal dengan perusahaan outsource, untuk bekerja memang kita harus bayar karena kita akan disalurkan ke tempat dimana kita akan bekerja nanti. Saran saya, sebisa mungkin hindari perusahaan seperti ini, kenapa? Karena sekarang banyak perusahaan outsource yang hanya tipu2. Perusahaan outsource yang sudah punya nama pun, belum tentu bagus penyalurannya. Karena kita bayar 1 juta atau 5.000 rupiah pun, mereka tetap akan merepotkan kita. Kita sudah bayar, kita yang cari alamat sendiri.
Kadang ada juga perusahaan atau oknum yang nipu lewat email memanggil kita untuk interview dan pelatihan di luar kota yang jauh banget!(aku posisi di jakarta, dijanjikan by email di Kalimantan) dan dijanjikan gaji yang fantastis jika kita lulus seleksi, dan parahnya lagi biaya transportasi harus kita tanggung terlebih dahulu, dengan menyertakan nama dan no telp travel, nanti baru di reimburse. Padahal perwakilannya ada di Jakarta.
Gila gak nipunya, kalo memang perusahaan besar ngadain interview dan pelatihan seperti ini, fix ini hrdnya error'. Tapi ini memang penipu. Pertama kalo memang mereka mampu bayar gaji fantastis, pastinya mereka dengan sangat mudahnya membelikan tiketnya dulu dong? Kedua, pelatihan buat apa diluar kota toh di Jakarta juga ada kantornya, for what?
Kadang ada juga perusahaan atau oknum yang meminta uang kepada kandidat. Kalo Lo mau kerja dan di tahap awal sudah seperti ini, lebih baik
batalkan harapan untuk kerja di perusahaan dengan sumber daya HRD error'. Ga kenal sama Lo aja udah berani minta duit Lo, apalagi kalo udah kenal sama Lo, Gue pastiin orang seperti ini pasti ngutang mulu sama Lo 😁. Hrdnya aja missquen apalagi Lo tar anak buahnya. Jangan mau ya kerja kalo tingkat HRD aja udah miskin parah, miskin ekonomi,hati dan juga akal sehatnya. Secara kita mau kerja karena ibadah, uang, dan juga karena harga diri. Jangan anggap kita bayar HRD dengan sejumlah uang terus kita yakin lulus seleksi, karena kita mampu membeli rasa ga enak si HRD. Ingat ya ndak mungkin HRD mau seperti itu, karena HRD yang meminta uang pada kandidat pada dasarnya pengemis, pekerjaan mereka memang meminta-minta bukannya jual beli jabatan dan mereka adalah orang-orang yang ndak tahu malu dan tak tahu diri. So think smart guys.😊

Comments

Popular posts from this blog

Mitos Mistis Kacang Panjang

Alasan menjadi resepsionis menyenangkan

Cara baca our